Sunday, April 4, 2021

Pebalap Astra Honda Menatap Asa di Putaran Kedua ATC 2021



Hanya sepekan setelah putaran pembuka di Losail International Circuit, Qatar, para pebalap Asia Talent Cup (ATC) langsung dihadapkan pada putaran kedua di tempat yang sama, Sabtu-Minggu (3-4 April 2021). Empat pebalap binaan PT Astra Honda Motor yang turun membela nama Bangsa kembali mempersiapkan diri untuk meraih hasil terbaik.

 

Tentu, asa masih sangat terbuka bagi para pebalap belia binaan Astra Honda, yakni Fadillah Arbi Aditama (15), Herlian Dandi (14), Azryan Dheyo (15), dan Herjun Atna Firdaus (16). Pengalaman berharga pada seri pembuka menjadi modal penting untuk meraih hasil maksimal dan meraih poin demi poin.

 

Minggu lalu, Fadillah Arbi Aditama yang konsisten berada di posisi tiga besar sejak sesi latihan bebas hingga kualifikasi, harus menerima hasil kurang memuaskan ketika mengalami low side di lap tiga tikungan ke-10 dan tidak bisa melanjutkan balapan. Pada balapan kedua, Arbi mengalami crash saat berebut barisan depan. Melihat hasil ini, Arbi semakin tertantang untuk bisa membuktikan performa terbaiknya pada putaran kedua akhir minggu ini.

 

”Fisik dan mental saya siapkan, termasuk pengetahuan tentang sirkuit Losail yang sudah saya dapatkan dari pre test dan putaran 1. Semoga di putaran 2 ini saya bisa lebih menjaga fokus dan konsentrasi. Mohon doa dan dukungannya,” ucap pebalap asli Purworejo, Jawa Tengah itu.

 

Penantian panjang juga dirasakan Herjun Atna Firdaus. Minggu lalu, dirinya tak diperbolehkan membalap karena masih dalam pemulihan pasca-operasi tulang pangkal jari kelingking di tangan kanannya. Pebalap asal Pati, Jawa Tengah, itu mengaku tak sabar segera bersaing dengan pebalap hebat lain dari penjuru Asia, begitu sudah mendapatkan lampu hijau dari tim dokter MotoGP.

 

”Jika sudah diizinkan, putaran kedua ini akan saya manfaatkan sebaik mungkin mengejar ketertinggalan. Sebagai satu-satunya pebalap Indonesia yang sudah mengikuti ATC pada tahun-tahun sebelumnya, saya merasa semangat dan tekad ini sangat kuat untuk bisa kompetitif di barisan depan,” ujar Herjun penuh keyakinan.

 

Motivasi tinggi juga terus melekat pada pebalap Herlian Dandi dan Azryan Dheyo. Meski Dandi mampu masuk zona poin dan finish pada posisi ke-11 saat balapan kedua putaran pertama, raihan itu dirasa kurang memuaskan. Dandi berharap mampu terus meningkatkan performa untuk semakin mendekat dengan barisan depan pada putaran kedua. Menjaga kebugaran dan mental menjadi prioritasnya saat ini.

 

Untuk Dheyo, hasil balapan minggu lalu menjadi bahan evaluasi dan memperkuat motivasi. ”Saya bertekad terus meningkatkan penampilannya. Setidaknya bertarung di zona poin atau bahkan bisa bersaing di grup depan,” katanya.

Sementara itu Gunarko Hartoyo, Corporate Communication and Sales Manager PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumut mengungkapkan, dukungan dan doa senantiasa diberikan kepada para pebalap kebanggaan Honda yang akan berjuang mengharumkan nama bangsa di kancah balap dunia. Dengan semangat Satu Hati, pihaknya berharap hasil terbaik akan dapat dihadiahkan para anak bangsa bagi Tanah Air. 

No comments:

Post a Comment

Jumlah Pengunjung :