Menjelang Ramadhan, beragam produk mengalami peningkatan
permintaan yang cukup signifikan tidak terkecuali produk otomotif terutama
motor. Selain menjadi kebutuhan transportasi, motor juga diyakini menjadi life
style hidup bagi sebagian masyarakat dan memberikan kemudahan dalam
beraktivitas, baik saat mudik lebaran nanti, maupun saling bersilaturahmi
dengan kerabat.
Untuk mengantisipasi tingginya permintaan masyarakat saat
Ramadhan, Honda mempersiapkan beragam program dalam “Gebyar Satu Hati Ramadhan
Honda”, yang memberikan kemudahan bagi
masyarakat untuk dapat memiliki kendaraan sekaligus berkesempatan meraih
berbagai hadiah menarik dari Honda.
Leo Wijaya, General Manager Indako Trading Co selaku main
dealer Honda di wilayah Sumatera Utara mengungkapkan sebagai produsen motor
terbesar di Indonesia, moment Ramadhan memberikan kesempatan bagi Honda untuk
memanjakan konsumen dengan beragam program istimewa yang memberikan manfaat yang
lebih besar bagi masyarakat pecinta Honda.
“ Keseluruhan program menarik ini merupakan bentuk apresiasi
Honda dalam menyambut dan mengisi bulan suci Ramadhan ini, sehingga satu hati
Ramadhan akan terjalin antara Honda dan pecintanya. “ ujar Leo Wijaya
Tidak hanya dapat memiliki kendaraan berkualitas dari Honda,
namun untuk setiap pembelian Honda tipe tertentu, konsumen akan berkesempatan
mendapatkan hadiah ibadah Umroh gratis untuk 25 orang selama Ramadhan dan juga
kesempatan nonton langsung MotoGP di
Jepang serta juga secara khusus pecinta
Honda bisa mendapatkan cashback voucher kredit Rp 2 juta rupiah. Disamping itu, karena berbarengan
dengan piala dunia, pecinta Honda tertentu juga ditawarkan hadiah Jaket Bola
negara favorit selama piala dunia berlangsung
Sementara itu, Gunarko Hartoyo, Corporate and Marketing
Communication Manager Indako Trading Co menambahkan Honda selalu berupaya
memberikan kebahagiaan bagi konsumennya, terutama pada moment-moment istimewa,
salah satunya bulan Ramadhan. “ Jangan lewatkan kesempatan mendapatkan banyak
kejutan dari Honda, karena beli Honda sekarang, banyak untung dan banyak rezeki”,
ujar Gunarko
No comments:
Post a Comment