Sepeda motor
tidak hanya menjadi alat transportasi yang memberikan kebebasan tapi juga
sudah menjadi sarana penyaluran hobi. Melihat passion dan minat yang tinggi
penggemar motor di Indonesia mendorong Honda selaku produsen motor terbesar
tanah air untuk menghadirkan All New Honda CBR250RR yang hadir dengan desain
yang compact di setiap bagian sehingga dapat
berkontribusi memberikan kesenangan bermanuver yang sesungguhnya.
Layanan istimewa juga disediakan Honda bagi konsumen yang
menginginkan sport yang paling ditunggu ini, yakni dengan membuka pendaftaran
indent melalui
online di website www.cbr250rr.com. Pada web tersebut dapat dilakukan registrasi dengan cara mengikuti
langkah-langkah yang telah ditampilkan dengan jelas. Jika langkah awal itu
sudah terisi dengan benar maka pemesan tinggal menunggu dihubungi oleh Sales
People Honda yang akan menindaklanjuti registrasi, verifikasi, administrasi dan
pembayaran uang tanda jadi pemesanan.
Selain melalui
online, sport Honda ini juga bisa dipesan di 135 jaringan Wing Dealer di
seluruh Indonesia. Caranya dengan mengunjungi dealer wing terdekat, kamudian
pihak dealer akan membantu proses pendaftaran indent. Setelah melakukan
pembayaran booking fee, pihak Wing dealer akan membantu proses administrasi
selanjutnya di sestem. Setelah proses verifikasi data, nama pemesan akan muncul
di list indent Honda CBR250RR dan akan mendapatkan prioritas distribusi serta
merchandise exclusive.
Untuk wilayah
Sumut sendiri, Honda juga menyediakan sejumlah delaer Wing yang dapat
memberikan layanan indent bagi penggila Honda CBR250RR, seperti PT. Sagita Mulia Laras Jl. Jend. A. Yani
Komp. Nusa Deli Indah No. 4–6, Tebing Tinggi, PT. Anugerah Karya Abiwara Jl.
SM. Raja No. 320 ABCDE Kisaran, Indako Jl. SM. Raja No. 362 Medan, dan Indako
Jl. Makmur No. 114 A / 30 Medan.
Leo Wijaya, Direktur Indako Trading Coy main
dealer Honda di wilayah Sumut mengungkapkan pihaknya sangat
berbangga Honda dapat menghadirkan All New Honda CBR250RR sebagai model pertama
diperkenalkan di dunia yang akan menorehkan standar premium sepeda motor di
Indonesia.
“ Honda selalu berupaya memberikan layanan
terbaiknya bagi konsumennya, karena kepuasan konsumen adalah hal terpenting dan
paling utama, seperti halnya layananan yang akan diberikan Honda di sejumlah
dealer Wing yang siap mengantarkan konsumen memiliki motor impiannya “, ujar
Leo Wijaya.
Model premium All
New Honda CBR250RR sendiri dibekali mesin generasi baru 250cc liquid-cooled 4
stroke DOHC 4 katup – 2 silinder dikembangkan melalui kolaborasi kuat antara
tim engineer dari Jepang dan Indonesia sebelum
akhirnya diproduksi langsung oleh putra bangsa di pabrik Honda Karawang. All
New Honda CBR250RR juga memiliki desain yang compact di setiap bagian sehingga dapat
berkontribusi memberikan kesenangan bermanuver yang sesungguhnya.
Setiap bagian teknis terintegrasi satu sama lain untuk menciptakan satu
kesatuan sepeda motor yang ideal.
No comments:
Post a Comment