Wednesday, November 3, 2010
Nilai Kepahlawanan Perlu Ditanamkan Sejak Dini
Hari Pahlawan, 10 November merupakan momen istimewa bagi bangsa Indonesia untuk mengenang kembali bagaimana perjuangan para pahlawan yang berupaya mempertahankan kedaulatan negara dengan nyawa sebagai taruhannya. Perjuangan dengan semangat membara dan gagah berani yang dilancarkan pemuda-pemuda Indonesia dizamannya ini layak menjadi sejarah yang patut dikenang, sekaligus menjadi pelajaran berharga bagi generasi muda sebagai penikmat kemerdekaan saat ini, sehingga bisa lebih menghargai arti kemerdekaan, dan mengisinya dengan hal-hal positif.
Upaya untuk lebih memperkenalkan generasi muda dengan sejarah perjuangan dan sosok Pahlawan juga dilakukan Honda dengan menggelar “Lomba Foto Ceria Honda 2010” yang akan berlangsung pada 25 Oktober–14 November 2010. Melalui even ini Honda mewujudkan kepeduliannya dalam mendidik generasi muda bangsa untuk menumbuhkan rasa menghargai para Pahlawan yang telah berjasa bagi bangsa dan negara, sekaligus menumbuhkembangkan kreatifitas anak sejak dini dalam mengaktualisasikan ekspresinya dalam bentuk karya seni foto.
Arifin Posmadi, General Manager CV. Indako Trading Co selaku main dealer Honda di Sumatera Utara mengungkapkan, pihaknya sangat menyambut baik gelaran ini, karena dengan mengenal Pahlawan sejak dini diharapkan dapat menumbuhkan rasa nasionalisme anak-anak, sehingga lebih cinta kepada bangsanya.
“ Honda selalu peduli dengan generasi muda, karena beberapa tahun mendatang, merekalah yang akan menjadi pemimpin-pemimpin bangsa. Nah, jika tidak mulai diperkenalkan dari sekarang, kapan lagi “, ungkap Arifin Posmadi.
Kepedulian Honda terhadap generasi muda benar-benar dapat dirasakan, tidak heran jika MarkPlus Insight menganugerahkan brand berlambang sayap mengepak ini sebagai brand peraih penghargaan Indonesia’s Most Favorite Youth Brand, dimana Honda berhasil memikat hati, dan menjadi brand terpaforit dikalangan anak muda. Kini Honda kembali dengan memanfaatkan momen Hari Pahlawan, mengajak generasi muda, khususnya anak-anak, membangkitkan semangat, menumbuhkan cinta pada negeri.
Lomba Foto Ceria Honda 2010 sendiri dapat diikuti oleh Warga Negara Indonesia yang masih duduk dibangku Sekolah Dasar(SD) yang keluarganya memiliki sepeda motor Honda. Melalui foto, anak-anak dapat mengekspresikan ceria bersama ‘Pahlawannya’, dan bergaya dengan motor Honda segala type. Beragam hadiah menarik telah menanti sang pemenang yang akan diumumkan pada 19 November 2010, antara lain, sepeda motor, Netbook, dan ditambah Ensiklopedia Ilmu Pengetahuan.
Sementara itu, Yudi A Yani, Honda Customer Care Centre Manager(HC3) CV. Indako Trading Co mengungkapkan, Pahlawan menjadi penting karena ia memberi inspirasi. Inspirasi untuk selalu memperbaiki kondisi negeri, Inspirasi agar bangsa ini terus bangkit menjadi bangsa yang lebih baik.
“ Honda dan konsumen juga telah saling menginspirasi, sepanjang perjalanan, banyak cerita indah yang telah terjadi. Honda akan selalu setia mengiringi langkah setiap pencintanya meraih impian, tidak akan ada keraguan, karena yang ada hanya tekad dan keyakinan bahwa kita bisa mewujudkan cita-cita dimasa depan “, ujar Yudi A Yani.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment