Monday, August 21, 2023

Garda Terdepan Honda Siap Gaspol ajang THE 27th ASTRA HONDA MOTOR TECHNICAL SKILL CONTEST 2023 Tingkat Nasional

 


PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara bersama PT Astra Honda Motor (AHM) berhasil menggelar seleksi tingkat regional The 27th Astra Honda Motor Technical Skill Contest kategori Teknisi & Service Advisor Honda 2023 tahap 3 secara virtual pada 20 Juli 2023 di Indako Development Center (IDC) Jalan Adam Malik Medan. Kegiatan yang diselenggarakan oleh AHM dan jaringannya ini berangkat dari semangat memberikan kepuasan pelanggan saat melakukan perawatan sepeda motor mereka di jaringan bengkel AHASS.

 

 

Gelaran seleksi regional The 27th Astra Honda Motor Technical Skill Contest untuk Teknisi & Service Advisor Honda berhasil memilih seorang mekanik terbaik. Dimana peserta ini berhasil mengalahkan ratusan teknisi se-Sumatera yang mengikuti gelaran tahun ini, dan akan bersaing dengan puluhan teknisi lainnya dari berbagai daerah.

 

 

Berbagai persiapan dilakukan oleh peserta seperti memperkuat wawasan dan skill para peserta terkait perkembangan teknologi terkini dan cara memberikan kualitas layanan terbaik yang didampingi oleh para Technical Instruktur terlatih Honda untuk menghadapi babak nasional pada Rabu, 23 Agustus 2023. Adalah M. Abdi Aulia, teknisi terbaik yang berasal dari PT Indako Trading Coy Simpang Limun yang berhasil melaju ke tahap seleksi Nasional, beragam kegiatan dilakukan oleh dirinya seperti menjaga kesehatan fisik, dan mengasah kemampuannya dalam melakukan servis terbaik . Untuk memberikan hasil terbaik, persiapan menghadapi babak nasional dilakukan secara intens melalui serangkaian kegiatan yang meliputi pelatihan dan praktek langsung secara rutin dibawah bimbingan para instruktur Honda.

 

 

Tahun ini, para teknisi dan service advisor kembali diuji kemampuannya, menyesuaikan dengan perkembangan teknologi sepeda motor Honda yang semakin advance dan canggih. Kalibrasi pengujian untuk teknisi meliputi uji teori, analisa masalah, praktik penggunaan peralatan bengkel, proses pengukuran, bongkar pasang, dan penanganan masalah pada sepeda motor. Sedangkan service advisor diuji dalam hal teori, teknik dan praktik dalam bentuk studi kasus atau role play yang telah ditetapkan serta sisi praktik melayani konsumen.

 

 

Teknisi dan service advisor AHASS terbaik yang meraih peringkat satu dalam AHM-TSC ini akan mendapatkan apreasi berupa satu unit motor Honda Vario 160 dan berkesempatan mewaliki Indonesia di tingkat internasional, yakni Asia Oceania Skill contest di Thailand dan atau Honda Global Technical Contest di Jepang.

 

 

M Abdi Aulia mengungkapkan, sangat bersyukur dapat berkesempatan mengikuti The 27th Astra Honda Motor Technical Skill Contest tingkat nasional. Mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Sumatera Utara agar hasil terbaik dapat diraih dalam ajang bergengsi ini.

 

 

Leo Wijaya, Vice Presdir PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara mengungkapkan, dengan semangat Satu Hati sinergi bagi negeri, program kalibrasi kompetensi para peserta dilakukan sebagai upaya menjaga kualitas pelayanan para garda terdepan motor Honda yang tersebar di seluruh Indonesia, seperti halnya Sumatera Utara. Pihaknya mendoakan agar hasil terbaik dapat diukir para mekanik terbaik Honda di ajang Nasional. Menurutnya ajang ini juga sebagai bentuk apresiasi Honda kepada para garda terdepan dan cara memacu mereka untuk lebih bersemangat memberikan layanan terbaik

No comments:

Post a Comment

Jumlah Pengunjung :