Upaya menyebarkan
semangat meningkatkan kesadaran Cari_Aman pada berbagai elemen masyarakat terus
diwujudkan PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera
Utara (Sumut) dengan memberikan edukasi keselamatan
berkendara (safety riding) kepada ratusan karyawan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional ( (BKKBN)
Provinsi Sumut. Aktivitas edukasi yang berlangsung pada 16 Agustus 2019 di
Kantor BKKBN yang berlokasi di Jl. Gunung Krakatau No. 110 Medan ini mendapat sambutan positif
dari para karyawan yang antusias membekali diri dengan pengetahuan berkendara
aman dengan motor di jalan.
Menggandeng dealer PT
DAM Cemara, edukasi safety riding diawali dengan mentransfer pengetahuan
tentang pentingnya keselamatan saat berkendara. Sejumlah materi seperti faktor
penyebab kecelakaan , postur tubuh yang baik saat berkendara, persiapan sebelum
berkendara, pengetahuan terkait perlengkapan berkendara seperti halnya helm dan
jacket, hingga teknik pengereman dan etika berkendara yang baik di jalan guna
melindungi diri dari resiko kecelakaan yang fatal.
Kampanye cari_aman kali ini juga diisi dengan pelatihan langsung
mengenai cara berkendara aman di jalan raya. Menggunakan motor terbaru Honda
Genio, para karyawan bersemangat menunjukkan keahliannya dalam berkendara yang
baik dan aman sesuai dengan aturan safety riding. Tidak hanya itu, Honda juga
turut membuka kesempatan pada peserta edukasi untuk mencoba alat simulasi
berkendara Honda Riding Trainer (HRT) yang dapat digunakan untuk mengukur
kemampuan berkendara dengan beragam kondisi yang mungkin saja terjadi tanpa
resiko apapun.
Ari Armawan selaku Kasubag Humas BKKBN
Provinsi Sumut mengucapkan terima kasih atas kepedulian Honda memberikan
edukasi safety riding pada para karyawan. Menurutnya keselamatan para karyawan
menjadi perhatian perusahaan. Tidak hanya memastikan keselamatan di area kerja,
namun perusahaan juga peduli akan keselamatan karyawan saat berkendara,
mengingat mayoritas mereka menggunakan motor sebagai alat transportasi
sehari-hari. Pihaknya juga berharap kegiatan ini dapat menjadi bekal
pengetahuan yang bermanfaat untuk melindungi keselamatan para karyawan,
sehingga dapat bekerja dengan baik dan lebih produktif.
Eka Yolahati,
Instruktur Safety Riding PT Indako Trading Coy mengungkapkan edukasi safety riding merupakan salah satu cara Honda untuk menyebarkan
perilaku aman berkendara kepada masyarakat. “ Melalui kampanye cari_aman yang
terus digalakkan, Honda juga ingin menyampaikan bahwa pengalaman berkendara
yang menyenangkan bisa dicapai bila
seluruh elemen masyarakat merdeka, yakni memiliki kebebasan untuk cari aman
dengan meningkatkan kesadaran berlalu lintas yang baik dan menjadikan safety
riding sebagai tren gaya hidup.
Sementara itu Leo Wijaya, Direktur PT Indako Trading Coy
mengungkapkan, kegiatan ini memperlihatkan bahwa safety riding sudah
menjadi perhatian beberapa lembaga maupun perusahaan besar di
Sumut, dan menurutnya hal tersebut merupakan pertanda baik, karena keselamatan
merupakan hal berharga yang harus dijaga. Dengan semangat Satu Hati, Honda
selalu siap mendukung setiap lapisan masyarakat yang ingin mendapatkan
pengetahuan tentang keahlian aman
berkendara.
No comments:
Post a Comment