Sejuta pesona keindahan mengiringi perjalanan 10 bikers “Great
Touring Supra GTR 150” membelah jalur lintas Sumatera Utara (Sumut) bersama
motor petualang Honda. Memulai perjalanan dari kota Medan pada 15 Mei 2017 lalu,
iringan Supra GTR 150 berhasil membuktikan performa touring dengan gagah melibas
lintas Sibolga, Siborong-borong, Balige hingga kota Parapat yang menawarkan
keindahan panorama pantai yang menawan.
Sepanjang perjalanan para pecinta Honda ini seolah dimanjakan
dengan pemandangan pantai yang biru dan
hamparan laut yang begitu luas. Perpaduan antara keindahan alam Sumut
nan eksotis dan Honda Supra GTR 150 yang maskulin menjadikan potret touring ini
semakin sempurna.
Tidak menyia-nyiakan kesempatan, setibanya di kota Tarutung
para bikers langsung menikmati salah satu lokasi wisata
favorit “Pemandian Air Soda” yang tepatnya
berada di Desa Parbubu Tapanuli Utara. Pemandian Air Soda sendiri berupa kolam
setengah lingkaran yang langsung berbatasan langsung dengan areal persawahan
yang terhampar luas dan dibentengi oleh perbukitan yang mengelilingi kota
Tarutung, sehingga para wisatawan yang berkunjung mendapatkan suatu pemandangan
yang elok dan udara yang sejuk.
Bro Firdaus dari Club CB Medan (CCM) mengungkapkan bahwa
perjalanan bersama Honda ini membuatnya semakin bersyukur telah mendapat kesempatan
merasakan sensasi berkendara tanpa batas bersama Supra GTR 150 dan menikmati
beragam keistimewaan dan kekayaan alam di wilayah Sumut. “ Perjalanan ini
sungguh luar biasa, dapat dikatakan ini menjadi salah satu perjalanan touring saya
yang paling berkesan. Ternyata banyak surga tersembunyi yang ada di wilayah
Sumut, dan kami berhasil menemukannya “, ujar Bro Firdaus.
Sedangkan Bro M. Aidil dari Revolution Supra X 125 Motor Club
(RSMC) mengungkapkan bahwa julukan motor luar biasa juga layak
disematkan pada motor bebek rasa sport Honda Supra GTR 150, karena kami sudah membuktikan sendiri
ketangguhannya. “ Tidak hanya memiliki performa sport dan kenyamanan motor
bebek, namun Supra GTR 150 juga sangat bandel, tidak rewel, dan juga irit bahan
bakar. Selama melakukan perjalanan beberapa hari ini, saya dan rekan-rekan
bikers lainnya tidak pernah mengalami trouble pada motor, dan ini sungguh luar
biasa “, ujar Bro M. Aidil.
Sementara itu Leo Wijaya, Direktur Indako Trading Coy selaku
main dealer Honda di wilayah Sumut mengungkapkan pihaknya sangat bersyukur
hingga saat ini para bikers diberikan kesehatan dan kelancaran dalam melakukan
perjalanan lintas Sumut bersama Honda Supra GTR 150. Pihaknya juga sangat
mengapresiasi para bikers Honda yang terus menunjukkan semangatnya menuntaskan
tantangan menaklukkan lintas Sumut bersama Supra GTR 150.
“ Motor yang satu ini
memang diperuntukkan bagi para petualang dan penggemar touring. Dari awal kami
juga sangat yakin jika mencoba motor ini,
maka para pengendaranya akan mendapatkan pengalaman berkendara yang tak
terlupakan, dan ini sudah dibuktikan “, ujar Leo Wijaya.
No comments:
Post a Comment