Tuesday, September 6, 2011
Ajang Kreatif Modifikasi Anak Muda
Kontes modifikasi motor terbesar di Indonesia, Honda Oto Contest (HOCS) yang telah berlangsung di beberapa wilayah di Indonesia selama lima tahun lalu bakal dilaksanakan di kawasan Sumatera Utara untuk tahun keenam ini. Acara yang akan berlangsung di Medan Mall pada tanggal 8 – 9 Oktober 2011 ini menjadi salah satu event bergengsi yang ditunggu para modifikator sejati.
Gunarko, promotion manager CV. Indako Trading Co., main dealer sepeda motor Honda di Sumatera Utara mengungkapkan bahwa HOCS merupakan event tingkat nasional yang baru pertama kalinya digelar di Sumatera Utara setelah sebelumnya rutin diselenggarakan di kota lain. Hal ini menjadi kebanggaan sendiri bagi Sumut yang notabene banyak menyimpan anak anak muda kreatif terutama di bidang modifikasi sepeda motor.
"Para pemenang dari sini nantinya akan diadu lagi secara nasional di Surabaya yang akan memperebutkan tiga juara (King of Extreme, King of Nonextreme, dan King of Fashion) dengan hadiah berangkat TOUR ke THAILAND, menyaksikan Event terbesar di Asean, BANGKOK MOTOR SHOW," ujarnya.
Tidak tanggung tanggung, Honda Oto Contest 2011 menyiapkan 11 kelas perlombaan untuk memanjakan para modifikator di Sumut diantaranya kelas Aksesoris, Pemula, Racing Look, In Bike Entertainment Matic, Bebek Funky, Matic Funky, Sport Funky, Bebek Custom, Matic Custom, Sport Custom dan kelas Extreme. Tidak hanya itu, penghargaan khusus akan diberikan kepada motor modifikasi terbaik untuk tipe tertentu yakni The Best Absolute Revo, The Best Blade, The Best Supra X 125, The Best CS1 dan The Best BeAT In Bike Entertainment.
Selain kontes modifikasi, dalam gelaran yang bekerja sama dengan sebuah tabloid otomotif nasional ini juga diadakan kompetisi lain untuk menyemarakkan kegiatan ini. Para peserta dan pengunjung dapat menikmati sejumlah hiburan dan kompetisi yang disediakan antara lain MISS HOCS, Modern Dance Competition, Hip Hop dan Breakers serta Kompetisi Fotografi.
"Karena ini baru pertama kalinya digelar di Sumut, maka kami berharap kegiatan ini menjawab kerinduan para modifikator dan menjadi wadah bagi pengembangan dan aktualisasi diri. Kesempatan besar juga diberikan kepada modifikator terbaik untuk melihat perkembangan kreasi para modifikator nasional karena seluruh peserta yang meraih juara 1 per kelas, di seluruh serial HOCS 2011 berhak mengikuti Final Battle Honda Oto Contest 2011 di Surabaya.” Jelas Gunarko.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment