Monday, August 9, 2010

17 Agustus, Momentum Kelahiran Bebek Matik di Medan


Hari Kemerdekaan 17 Agustus merupakan momen penting dan bersejarah bagi masyarakat Indonesia, karena di hari itu bangsa Indonesia lahir sebagai negara baru dan dengan berani menyatakan kebebasannya dari segala bentuk penjajahan. Kali ini momen tersebut juga dimanfaatkan Honda untuk menjadikannya sebagai momentum kelahiran bebek matik di kota Medan.

Kemerdekaan juga sering diidentikkan dengan kebebasan berekspresi, berkarya, dan menciptakan inovasi baru yang dapat dinikmati dan bermanfaat bagi banyak orang. Honda sebagai produsen motor terbesar di Indonesia juga menggunakan kebebasannya untuk menciptakan kendaraan berteknologi yang memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam menjalankan aktivitasnya sehari-hari.

Pesta HUT RI di kota Medan akan semakin semarak dengan kehadiran Revo Techno AT yang memiliki teknologi CV Matik plus PGM Fi terkini dan memberikan peforma setangguh, selincah dan seirit motor bebek. Motor ini menggunakan mesin empat tak 110 cc dengan teknologi EFT (Efficient and low Friction Technology) yang berfungsi untuk meminimalkan gesekan antar komponen mesin.

Selain itu mesin Honda Revo AT juga dilengkapi teknologi sistem Fuel Injection baru generasi ketiga dengan penambahan sensor O2 (oksigen), dan catalytic converter. Sistem ini akan membuat kerja mesin lebih optimal dan tahan lama, konsumsi bahan bakar lebih hemat dan emisi gas buang rendah yang memenuhi standar Euro 2.

Generasi baru ini merupakan bukti nyata kerja keras, keberanian, serta ketulusan Honda memberikan yang terbaik bagi konsumennya, dengan semangat kemerdekaan Honda turut mengukir sejarah sebagai pelopor bebek matik di Indonesia.

Selain menjadi pionir, Honda juga berhasil menciptakan segmen pasar baru, kepraktisan yang ditawarkan Revo Techo AT membuat betik ini mudah dikendarai khususnya bagi pemula, dimana untuk menjalankannya, hanya cukup putar grip gas saja.
Arifin Posmadi, General Manager CV. Indako Trading Co mengungkapkan selaku main dealer Honda di Sumatera Utara, pihaknya mengharapkan bebek matik ini dapat diterima masyarakat Sumatera Utara, khususnya kota Medan.

“ Semangat kemerdekaan memberikan inspirasi bagi Honda untuk menghadiahkan betik berkualitas di hari yang bersejarah ini, semoga dapat bermanfaat untuk membantu masyarakat mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif ” ujar Arifin Posmadi.

Leo Wijaya, Marketing Manager CV. Indako Trading Co menambahkan, kondisi jalanan sekarang ini, khususnya di kota besar, rata-rata mengalami kemacetan, tentunya transmisi otomatis akan sangat praktis dan mengurangi kelelahan saat berkendara.

No comments:

Post a Comment

Jumlah Pengunjung :