Wednesday, June 9, 2021

Saatnya Miliki Motor Impian Bersama Honda

 

 



Inovasi motor Honda yang terus berkembang mengikuti trend dan kebutuhan masyarakat menjadi hal yang menarik perhatian para pecinta roda dua Sumatera Utara (Sumut). Mengapresiasi hal tersebut, PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda berupaya mempermudah para pecintanya untuk mengupgrade motor miliknya melalui program repeat order dan trade in yang berlangsung selama periode Juni 2021.

 

Melalui program ini, para pecinta motor Honda khususnya mereka yang ingin memiliki melakukan pembelian baik cash maupun kredit pada matik mewah dan futuristik Honda PCX dan kuda besi Honda CBR150R dapat memanfaatkan program ini dan berkesempatan mendapatkan voucher senilai 1 juta rupiah dan 1 kotak masker gratis yang pastinya bermanfaat mendukung penerapan protokol kesehatan.

 

Caranya juga cukup mudah, dimana untuk dapat ikut pada program ini konsumen hanya perlu menunjukkan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) motor sebelumnya, maka konsumen dapat menukarkan motor lama mereka dengan Honda PCX yang hadir dengan sensasi berkendara yang menyenangkan, dan Honda CBR150R yang menawarkan sensasi penuh kendali di setiap akselerasi dan melesat tanpa batas.

 

Gunarko Hartoyo, Corporate Communication and Sales Manager PT Indako Trading Coy mengungkapkan program istimewa ini khusus dihadirkan sebagai bentuk apresiasi Honda kepada para konsumen setia yang ingin mengganti motor lamanya dengan yang baru. Menurutnya Honda PCX dan Honda CBR150R merupakan motor terbaik di kelasnya yang akan memberikan kesenangan dan kebanggaan bagi pengendara dalam menjalani aktivitas harian.

 

“ Dengan semangat Satu Hati, Honda berupaya menjawab kebutuhan masyarakat Sumatera Utara akan armada yang tepat untuk teman beraktivitas.  Karena program ini hanya berlaku sepanjang Juni, segera ambil kesempatan dan bergegas ke dealer Honda terdekat, dan miliki motor impianmu, “ ujar Gunarko Hartoyo.

 

Honda PCX sendiri merupakan skutik andalan Honda yang terpilih sebagai sepeda motor terbaik di Indonesia. Ini dibuktikan dengan diraihnya penghargaan Bike of the Year pada ajang Otomotif Award 2021. Dimana skutik yang diluncurkan pada awal tahun ini berhasil menguatkan posisinya sebagai sepeda motor yang menghadirkan kenyamanan, dalam berkendara dengan dengan desain mewah, serta penyematan mesin dan fitur berteknologi tinggi.

 

Sementara itu Honda CBR150R  yang  hadir tetap mempertahankan konsep ‘Total Control’ menjadikan pecintanya dapat mengendalikan motor sesuai keinginan. CBR diterima dengan baik karena dapat dikendarai dengan baik di jalan perkotaan. Bersama desainnya yang maskulin, dengan melihatnya saja langsung terbayang akan kecepatannya.

No comments:

Post a Comment

Jumlah Pengunjung :