Kabar gembira datang dari pebalap kebangaan
Sumatera Utara (Sumut) Deri Satio Sunarso yang mencatatkan hasil positif pada putaran
keempat ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Indospeed Race Series (IRS) 2018 kelas Honda CBR Racing School 250RR yang
berlangsung di Sirkuit Internasional, Bogor pada 24-25 November lalu.
Prestasi membanggakan ‘si anak ayam’ yang
berhasil memuncaki standing point IRS 2018 dengan mengantongi 73 poin ini diraih
berkat kerja kerasnya merebut podium. Berhasil menduduki podium ketiga pada race
kedua menjadikan Deri Satio unggul meski masih harus bersabar untuk mengukuhkan
gelar juaranya mengingat jarak poin yang begitu tipis dari pesaingnya.
Ajang IRS 2018 yang menyisakan seri kelima yang
dijadwalkan berlangsung pada Desember mendatang dipastikan akan menjadi tantangan
tersendiri bagi Deri Satio yang mengaku siap habis-habisan mengerahkan segala
kemampuannya untuk meraih prestasi terbaik dan menjadi champion di ajang IRS
2018.
Deri Satio yang merupakan pebalap Honda Indako
KYT Pirelli RCB Racing Team mengungkapkan sangat bersyukur atas keberhasilannya
finish di urutan ketiga, dikarenakan ketika race berlangsung tiba-tiba saja
turun hujan pada lap ke-3 . Menurut
Deri, pada saat itu Ia menggunakan ban type kering (slick) sehingga membuatnya
sedikit kesulitasn dalam mengendalikan motor.
“ Saya benar-benar mengeluarkan segala kemampuan
saya dan tetap berusaha untuk dapat finish demi menjaga point akhir balapan.
Alhamdulillah, akhirnya saya berhasil menyelesaikan balapan dengan meraih
podium ketiga dan mampu menjaga poin di peringkat pertama. Namun tentunya hasil
ini tidak membuat saya berpuas diri, Karena masih harus bersiap menghadapi satu
seri lagi. Mohon doa restu dari semuanya, agar saya dapat tampil maksimal dan meraih
hasil terbaik pada seri selanjutnya, “ ujar Deri Satio.
Sementara itu Leo Wijaya, Direktur PT Indako
Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumut mengungkapkan sangat berbangga
atas dominasi
klasemen sementara yang berhasil
diraih Deri Satio di ajang IRS 2018. Menurutnya hasil positif yang diraih Deri
Satio pada seri keempat IRS ini merupakan hasil kerja keras dan semangat juang
yang luar biasa.
“ Selamat kepada Deri, namun perjuangan belum
berakhir, masih selangkah lagi untuk meraih gelar juara. Pastinya banyak
pelajaran berharga yang dapat dijadikan bekal bagi Deri untuk tampil lebih baik
dan semakin mendekatkan mimpi untuk memberikan kebanggaan terhadap Sumatera
Utara, “ ujar Leo Wijaya.