Wednesday, April 24, 2013

Juara di Motorprix, Toni Siap Menggebrak HRC 2013 di Medan


Pernah menjadi juara 1 seri pertama Kejurnas Motorprix pada Maret lalu, Pembalap andalan Tim Honda Indako NHK  Telaga 7 Racing (T7R) Toni Rahmawan mengaku siap menggebrak HRC 2013 yang akan digelar di Medan pada Awal Mei mendatang. Ajang balap bergengsi yang akan berlangsung di Sirkuit IMI Sumut Jl. Pancing Medan pada 4-5 Mei 2013 ini pastinya akan menjadi ajang pembuktian bagi Toni untuk menjadi sang juara di HRC tahun ini.
Toni mengungkapkan bahwa untuk menaklukkan sirkuit IMI Sumut, Ia akan berupaya semaksimal mungkin menampilkan aksi terbaiknya. “ Ini pengalaman pertama saya bertanding di sirkuit IMI. Memang tidak mudah untuk beradaptasi dengan sirkuit yang baru, namun ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi saya. Dengan latihan keras dan secepatnya melakukan adaptasi terhadap sirkuit, saya optimis akan naik podium di HRC 2013 nanti. “ ujar Toni Bersemangat
Martha selaku Pimpinan Tim Honda Indako NHK T7R mengungkapkan untuk menghadapi ajang HRC 2013 ini, Timnya akan melakukan persiapan serius, settingan terbaik pastinya akan membuat performa Honda menjadi lebih maksimal di tangan Toni.
“ Kami berharap Toni akan mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya di HRC nanti, dan mengulang kembali prestasinya di Kejurnas Motorprix dengan menggunakan Honda sebagai pacuannya. “ ujar Martha
Sementara itu, Gunarko Hartoyo, Corporate and Marketing Communication Manager CV. Indako Trading Co, selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara mengungkapkan prestasi membanggakan yang pernah diraih Toni pastinya akan memicu semangat dan menjadi motivasi bagi pembalap-pembalap Honda di Sumut untuk terus mengembangkan bakatnya dan mencatat prestrasi.
Secara total HRC memberi kesempatan pembalap-pembalap Honda berprestasi di 6 kelas, yaitu HRC1 (bebek tune-up 125cc 4-tak seeded), HRC2 (bebek tune-up 110cc 4-tak seeded), HRC3 (bebek tune-up 125cc 4-tak pemula), HRC4(bebek tune-up 110cc 4-tak pemula), HRC6 (bebek standar 110cc 4-tak terbuka) dan HRC7 (matic standar sampai dengan 130cc terbuka).
Pelaksanaan ajang bergengsi HRC secara nasional telah memasuki tahun kesebelas, sedangkan bagi kota Medan sendiri, HRC kali ini merupakan gelaran yang ketiga sejak pertama kali digelar pada tahun 2011 lalu.  Selain Medan, HRC 2013 juga akan digelar  di 7 Kota lain yakni Tangerang,  Malang, Banjarbaru, Purwokerto, Makassar, Tegal, dan Cimahi.
“Penampilan Toni Rahmawan akan menjadi salah satu aksi yang ditunggu pecinta Honda di Sumut. Keberhasilan meraih podium di dua seri awal Kejurnas Motorprix tentunya akan menarik perhatian pengunjung HRC pekan depan. “ujar Gunarko Hartoyo

No comments:

Post a Comment

Jumlah Pengunjung :