Tuesday, July 27, 2010

Pedrosa Berkunjung Ke Indonesia


Pembalap andalan Tim Repsol Honda di ajang MotoGP, Dani Pedrosa dijadwalkan akan berkunjung ke tanah air pada tanggal 28 Juli. Kehadiran pembalap asal Spanyol ini diharapkan memberikan inspirasi serta semangat baru bagi pembalap-pembalap muda Honda di Indonesia. Kehadirannya diyakini mampu meningkatkan motivasi bagi para pembalap yang tergabung dalam Honda Racing School (HRS), yang merupakan sekolah yang didirikan Honda dengan tujuan mencari bibit-bibit unggul pembalap Indonesia.

Arifin Posmadi, General Manager CV. Indako Trading Co mengungkapkan kunjungan Pedrosa merupakan kebanggaan tersendiri bagi Honda di Indonesia, dan pihaknya akan memanfaatkan momen ini untuk memberikan semangat, inspirasi, motivasi bagi pembalap-pembalap Honda yang ada di Sumut .

“ Dengan bertemu langsung dan mengenal lebih dekat pembalap dunia sekelas Pedrosa, diyakini akan memberikan pengaruh positif bagi pembalap-pembalap kebanggaan kami, dan akan semakin menguatkan tekad mereka untuk terus meraih cita-citanya “,ujarnya.

Kehadiran pembalap kelas dunia sangat begitu dinantikan, karena jika selama ini mereka hanya bisa menyaksikan idolanya melalui layar kaca, maka kali ini kerinduan mereka terbayar dengan melihat langsung jagoannya.

Pedrosa sendiri merupakan pembalap yang mengawali karir balapnya di Pabrikan Honda hingga akhirnya sampai jadi juara dunia GP125 dan GP250 yang sudah diganti Moto2. Performanya di MotoGP semakin membanggakan ketika di seri ke-8 yang berlangsung di Jerman kemarin, Pedrosa sukses sebagai jawara dan di seri ke-9 MotoGP AS Pedrosa kembali sempat memimpin 11 lap sebelum akhirnya meninggalkan lapangan karena terjatuh.

Leo Wijaya, Marketing Manager CV. Indako Trading Co menambahkan bahwa pengalaman yang dibagikan Pedrosa tentu akan bermanfaat dan menjadi ilmu yang sangat berharga, terutama bagi pembalap Honda.

No comments:

Post a Comment

Jumlah Pengunjung :