Setelah digawangi sejak awal oleh pebalap legenda Syabra
Buana, Honda Sumatera Utara memasuki era baru di dunia balap 2016. Image Honda
di mata masyarakat yang awalnya kurang mumpuni, sejalan waktu kehadiran Honda
di lintasan balap semakin diperhitungkan. Selain Syabra Buana bersama timnya
Honda KitaKita Kawahara NHK KYB, tahun ini tim balap Honda kembali diperkuat
sejumlah insan balap yang juga sudah melegenda di Sumut yang diyakini akan menciptakan
peluang lebih besar bagi Honda menjadi yang terdepan.
Sebut saja Acuan, sosok yang bertangan dingin melahirkan pebalap berprestasi
bersama tim balap andalannya Deli Racing Team yang cukup diakui di kalangan
pelaku balap motor di Sumut. Sepak terjangnya di dunia road race sejak tahun
90-an bahkan pernah mendapatkan apresiasi dari ajang bergengsi IMI Sumut Award 2012
untuk kategori keluarga otomotif. Menghadapi musim balap 2016, Honda Deli
Racing Team akan menggebrak dengan formasi baru bersama pebalap Zefri Hadi di
kelas seeded dan Agus Setiawan untuk kelas pemula.
Kekuatan Tim balap Honda juga semakin disempurnakan dengan
kehadiran pebalap kawakan Juara umum MP1 Kejurnas Motoprix 2015 region Sumatera
Firman Farera yang bergabung bersama Honda Indako Racing Team. Segudang
prestasi mengiringi perjalanan Firman di dunia balap motor, selain pernah juara
umum ke-II Asia Road Race kelas underbone 110cc pada tahun 2004 yang digelar di
Thailand, Malaysia dan Indonesia, pebalap kelahiran Lhokseumawe Aceh Utara ini
juga merupakan atlet Pemprov Sumut pada PON 2004 di Sumatera Selatan, 2008 di
Kalimantan Timur, dan 2012 di Riau.
Syabra Buana mengungkapkan sejumlah kekuatan baru tim balap
Honda ini akan menjadi pasukan satu hati yang siap bertempur dan merajai lintasan
balap di Sumut. “ Untuk meraih hasil terbaik, tim balap Honda membutuhkan
persiapan maksimal. Dukungan dari Honda tentunya akan memberikan semangat
tersendiri bagi para pebalap. Mekanik dari masing-masing tim balap juga bebas
berekspresi dan mengembangkan settingan ”, ujar Syabra Buana.
Sementara itu Gunarko Hartoyo, Corporate and Marketing
Communication Manager Indako Trading Coy mengungkapkan untuk melanjutkan kiprah
di kancah balap 2016, tantangan yang harus dihadapi juga pastinya semakin
berat, namun dengan menggabungkan seluruh kekuatan dan potensi yang ada, Honda
optimis dan percaya diri menyongsong era baru dunia balap bersama para legenda.
“ Selain berupaya
melahirkan pebalap-pebalap andal Sumut, dukungan yang diberikan Honda terhadap
aktifitas balap ini diharapkan dapat semakin memotivasi pebalap dan timnya
untuk berprestasi lebih maksimal di setiap kejuaraan balap yang diikuti “ ujar
Gunarko.
No comments:
Post a Comment