Monday, March 2, 2015

Peringati Hari Gizi Nasional, Honda Serahkan Bantuan Bagi Anak-Anak Pengungsi Sinabung



Dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional yang jatuh pada 28 Februari 2015, Indako Trading Co, selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara (Sumut) memberikan bantuan berupa vitamin anak, telur, susu, dan pengobatan gratis kepada ratusan anak korban letusan gunung Sinabung yang berada di Posko Pengungsian GBKP Berastagi.  

Bantuan diserahkan tim Mobil Sehat Honda yang turut dioperasikan untuk memberikan pengobatan gratis kepada para pengungsi Gunung Sinabung. Antusias juga ditunjukkan para pengungsi yang terlihat sangat bersemangat memeriksakan kesehatan putra putrinya

Gunarko Hartoyo, Corporate and Marketing Communication Manager Indako Trading Co, selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara mengungkapkan pihaknya sangat berbahagia dapat kembali memberikan bantuan kepada korban gunung Sinabung, khususnya anak-anak yang tentunya sangat membutuhkan asupan gizi yang cukup guna menjaga kesehatan mereka saat harus berada di posko pengungsian bersama korban lainnya.  

“ Hari Gizi Nasional tentunya bukan sekedar momentum, namun hari ini kita jadikan sebagai bentuk peringatan bahwa gizi berperan penting dalam kehidupan kita, terutama bagi anak-anak yang masih dalam masa tumbuh kembang. Besar harapan bantuan yang kami berikan dapat bermanfaat dan membawa kebaikan untuk semua “, ujar Gunarko

Sementara itu, Ibu Sembiring salah satu orang tua dari anak yang mendapatkan bantuan mengungkapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Honda atas kepedulian dan perhatian yang diberikan kepada anak-anak dari posko pengungsian GBKP. Bantuan ini pastinya sangat bermanfaat bagi mereka mengingat kondisi cuaca yang tidak stabil, udara yang dingin, dan erupsi gunung Sinabung yang masih terjadi tentunya menjadikan anak-anak rentan terserang penyakit. 

Gunung Sinabung yang meletus pada September 2013 lalu masih menunjukkan aktifitasnya, dimana erupsi Sinabung sempat kembali menyemburkan larva pijar disertai awan panas, abu vulkanik di sekitar wilayah Sinabung pada Rabu, 18 Februari lalu

Gunarko juga mengungkapkan bahwa pihaknya selalu berkomitmen meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat khususnya yang sedang mengalami musibah, salah satunya pada masyarakat Kabupaten Karo yang mengalami musibah meletusnya gunung Sinabung. 

Selain bantuan pengobatan gratis, vitamin dan susu, sebelumnya Honda telah memberikan berbagai bantuan mulai dari bahan makanan pokok, masker, bantuan senilai Rp 160 juta yang terdiri dari selimut, matras, minyak goreng, dan susu untuk ibu hamil. Selain itu Honda  juga pernah mengirimkan 40 sukarelawan untuk membantu korban sinabung selama 2 bulan pada Desember 2013 lalu.  

No comments:

Post a Comment

Jumlah Pengunjung :