Setelah menguasai Motorprix Seri 1 dan 2, pembalap Sumut
kembali kuasai seri ke 3 yang berlangsung di Sirkuit dadakan Jl. Cut Nyak Dien
Pekan Baru pada Sabtu s/d Minggu, 22-23 Maret 2014 melalui kepiawaian Firman
Farera dan Toni Rahmawan yang masing-masing berhasil menjuarai kelas Bebek
4-tak 125 cc Tune up Seeded (MP1) dan kelas Bebek 4-tak 110 cc Tune up Seeded
(MP2). Prestasi ini tentunya semakin membuktikan bahwa kualitas pembalap Sumut
patut diperhitungkan.
Toni Rahmawan sendiri merupakan pembalap yang berasal dari
Tim Honda Indako NHK FDR berhasil
mengungguli para pembalap Sumatera Barat Hasporo Rudhito yang berhasil duduk di
posisi kedua dan Becky Nouswananda dari Honda NHK Bostar Kita Kita yang harus
puas berada di posisi ketiga. Dengan kondisi dan lay out trek yang cukup sulit,
pertarungan yang cukup sengit diantara
ketiganya berhasil memberikan tontonan seru bagi pengunjung hingga akhirnya
Toni berhasil menunjukkan tajinya dan berhasil menjadi yang tercepat.
Toni Rahmawan mengungkapkan sangat bersyukur dapat menjuarai
kelas MP2 di ajang Motorprix Region 1 seri ke 3 ini. “ Trek sirkuit dadakan di
Pekan baru ini memang sangat sulit ditaklukkan, namun dengan semangat yang
kuat, kerja keras, dan settingan Honda Blade yang baik, akhirnya saya bisa
finish di urutan pertama. Proses ini pastinya akan menjadi pengalaman berharga
bagi saya untuk dapat berprestasi lagi di seri-seri berikutnya ”, ujar Toni
Prestasi di kelas MP2 ajang Motorprix Region 1 semakin
lengkap bagi tim balap Honda dengan keberhasilan pembalapnya mengisi empat
tempat dari lima peringkat teratas setelah hanya kehilangan peringkat 2 dari
lima besar di kelas MP2 ini.
Gunarko Hartoyo, Corporate and Marketing Communication
Manager indako Trading Co mengungkapkan pihaknya sangat berbangga dengan prestasi
yang diraih para pembalap Sumut di ajang bergengsi ini, khususnya bagi Toni
Rahmawan dan Becky Nouswananda yang telah membawa harum nama Sumatera Utara,
khususnya Honda.
Ajang bergengsi Motorprix sendiri masih menyisakan 6
seri untuk dipertandingkan, dimana seri ke-4 bakan berlangsung di Sumatera
Barat pada 20 April 2014, seri ke-5 di Sumatera Utara pada 4 Mei 2014, seri
ke-6 di Aceh pada 11 Mei 2014, seri ke-7 di Riau pada 1 Juni 2014, seri ke-8 di
Sumatera Selatan pada 8 Juni 2014, dan Seri ke-9 di Kepri pada 10 Agustus 2014.
“ Kami berharap prestasi ini akan menjadi pemicu semangat
bagi para pembalap Sumatera Utara, khususnya pembalap Honda agar terus
bersemangat memberikan yang terbaik, terus mencetak prestasi membanggakan, dan membuktikan
bahwa Honda Blade menjadi motor Racing yang mampu merajai setiap sirkuit di
setiap seri di ajang Motorprix”, ujar Gunarko
No comments:
Post a Comment