Monday, May 31, 2010

Seminggu Diperkenalkan, Pesanan Honda Scoopy Capai 3.000 unit


Tanda adanya penerimaan masyarakat yang baik terhadap Scoopy mulai terlihat. Meski baru seminggu diperkenalkan ke publik melalui media, pesanan skutik retro modern Honda ini sudah mencapai 3.000 unit.

Berdasarkan data surat pemesanan kendaraan (SPK) yang masuk ke jaringan penjualan Honda, hingga tanggal 27 Mei, sebanyak 3.000 calon konsumen tercatat mengajukan pemesanan pembelian Honda Scoopy. Sebagian besar pemesaan dilakukan oleh konsumen yang tinggal di sbeberapa kota besar di Indonesia, seperti Jakarta, Bandung, Medan, Yogyakarta, dan Surabaya.

Arifin Posmadi, General Manager CV. Indako Trading Co selaku main dealer motor Honda di Sumatera Utara mengungkapkan besarnya animo ini menggambarkan adanya kerinduan masyarakat terhadap model sepeda motor baru yang belum pernah dipasarkan di Tanah Air.

“ Honda Scoopy ini merupakan motor retro Honda pertama di Indonesia. Dengan desain retro-modern yang unik nampaknya memberikan jawaban. Kami optimistis, Scoopy tak hanya menciptakan segmen pasar baru, tapi akan memberikan kontribusi yang baik terhadap penjualan skutik Honda, “ ungkap Arifin Posmadi.

Selain helm khusus bernuansa retro-modern, AHM memberikan apresiasi terhadap 1.000 orang pembeli pertama Scoopy berupa Sertifikat khusus dan paket aksesoris gratis senilai Rp. 330.000. Paket aksesori ini terdiri dari ring silver pelapis speedometer, mini visor, headlight kit garnish dan tail light garnish yang bernuansa krom. Aksesoris tambahan ini dipastikan akan membuat Scoopy tampil beda.

Leo Wijaya, Marketing Manager CV. Indako Trading Co menyatakan tampilan Scoopy yang unik dengan tampilan retro-modern ini akan mudah dipercantik dengan memasangkan beragam aksesoris. AHM sedang berupaya melakukan penambahan aksesoris lain seperti jok dan windshield.

Scoopy pertama kali diperkenalkan ke jurnalis pada tanggal 20 Mei. Karena desain dan tampilannya yang unik, kehadiran model sepeda motor baru Honda yang dipasarkan dengan harga berkisar 14 jutaan on the road Medan ini diyakini akan mampu menciptakan segmen motor baru yang belum ada di pasar sepeda motor nasional.

Tiga warna body Scoopy dapat menjadi alternatif untuk mendukung gaya hidup anak muda yang menjadi sasaran utama model baru ini, yaitu Classic white (tampil mewah bergaya klasik), Retro Pink (tampil ceria bergaya retro), dan Vintage Violet(tampil eksklusif bergaya vintage).

Honda Scoopy juga dilengkapi dengan kunci pengaman bermagnet otomatis (auto secure keys shutter), tuas pengunci rem (brake lock), dan standar samping otomatis (side stand switch), dan choke otomatis.

Sebagai trendsetter skutik retro, AHM membekali Scoopy dengan desain serba membulat yang terlihat hampir di seluruh desain skutik baru ini, yaitu mulai dari bodyline, desain lampu depan, lampu sein, hingga sepasang spion kembarnya.

Lampu bulat Scoopy dilengkapi dengan lampu senja dengan multireflektor yang membuat pencahayaannya terang dan jangkauannya luas. Dua lampu sein bertekstur yang dipasang terpisah dari bodi, mempertegas kesan retro-modern dan sekaligus membuat Scoopy ini akan mudah dilihat dari arah depan maupun samping.

Sunday, May 30, 2010

Larangan BBM Bersubsidi Masih Perlu Waktu


Langkah Kementrian ESDM untuk melakukan pemberian Bahan bakar minyak(BBM) bersubsidi secara selektif terutama terhadap sepeda motor ditanggapi secara beragam oleh masyarakat. Kebijakan yang akan diberlakukan per 1 Agustus 2010 ini kiranya perlu ditinjau kembali dengan mempertimbangkan sarana transportasi yang telah disiapkan oleh Pemerintah khususnya di daerah-daerah luar kota yang transportasi massalnya masih sangat minim.

Gunarko Hartoyo, Promotion Head CV. Indako Trading Co menyampaikan dalam hal teknologi, sepeda motor Honda lebih siap untuk menerima berlakunya kebijakan ini karena Honda secara konsisten mengembangkan mesin-mesin dengan teknologi keiritan. Namun pihaknya sangat menyayangkan jika kebijakan ini benar akan diberlakukan, karena tentunya akan menjadi beban masyarakat yang secara umum menggunakan sepeda motor dalam aktivitasnya sehari-hari , seperti bekerja, sekolah, menjalankan usaha, dan sebagainya, terutama di daerah pinggiran kota.

Honda sendiri sejak awal meyakini bahwa penghematan pemakaian bahan bakar minyak menjadi satu hal yang diperlukan, selain untuk mengurangi biaya transportasi, juga untuk menjaga kelestarian ekosistem dan sumber daya alam.

“ Tujuh puluh persen pengendara sepeda motor berada di daerah pinggiran kota dan desa yang sarana transportasinya belum tersedia dengan baik oleh Pemerintah, dan jelas nantinya mereka yang akan merasakan dampak yang lebih besar atas pemberlakuan pemakaian BBM non subsidi ini, karena mayoritas kegiatan transportasi mereka menggunakan sepeda motor, namun Honda sejak awal telah siap dengan penghematan pemakaian bahan bakar melalui konsistensi pengembangan teknologi iritnya “, ungkap Gunarko Hartoyo.

Leo Wijaya, Marketing Manager CV. Indako Trading Co mengungkapkan secara konsisten Honda terus menghadirkan sepeda motor berkualitas dengan selalu meperhatikan keiritan BBM, sebagai contoh ketika Honda melakukan perubahan mesin Honda Absolute Revo dari 100 cc menjadi 110 cc, namun tetap mempertahankan peforma keiritan awal dan tidak mengganggu peforma. Dan Pihaknya tidak mendukung peningkatan peforma mesin dengan menaikkan volume mesin tanpa mempertimbangkan efisiensi hematnya bahan bakar.

Honda New Absolute Revo 110 cc yang telah terbukti keiritannya ini memiliki mesin 4 tak dengan kapasitas 110 cc yang sudah dilengkapi dengan teknologi terbaru EFT (Efficient & Low-Friction Technology), dimana piston generasi mesin terbaru ini bertekstur, sehingga mengurangi gesekan dan pada akhirnya mengurangi penggunaan bahan bakar .

Mesin-mesin Honda selalu didukung dengan teknologi yang ditujukan untuk keiritan bahan bakar, seperti teknologi SASS (Secondary Air Supply System) & CECS(Crankcase Emission Control System), yang menghasilkan gas buang hasil pembakaran yang lebih rendah emisi dan aman bagi lingkungan, dan juga menjadi pelopor Bebek Injeksi di Indonesia yang lebih irit pemakaian bahan bakarnya.

Tuesday, May 25, 2010

Honda Scoopy, Konsep Retro Mulai Dipasarkan


PT. Astra Honda Motor (AHM) membuktikan keseriusannya menggarap pasar motor skutik dengan menyuguhkan pilihan model yang beragam. Kali ini AHM merilis Honda Scoopy, sebuah skutik unik dengan desain retro-modern untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup anak muda di Indonesia.

Keberadaan Honda sebagai trendsetter di pasar motor nasional kembali terlihat, terbukti melalui Honda Scoopy ini, AHM menciptakan tren baru untuk anak muda yang ingin tampil beda dan mengedepankan gaya hidup serta kebebasan berekspresi.
Arifin Posmadi, General Manager CV. Indako Trading Co selaku main dealer motor Honda di Sumatera Utara memahami betul apa yang menjadi kebutuhan masyarakat, oleh karenanya, mulai saat ini pihaknya telah membuka keran inden untuk Scoopy.

“ Suatu kebanggaan bagi kami jika dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, kami mempersilahkan dan akan melayani setiap konsumen yang ingin melakukan pemesanan terhadap motor ini ‘, ungkap Arifin Posmadi.

Leo Wijaya, Marketing Manager CV. Indako Trading Co menambahkan Honda memberikan program menarik, khususnya bagi konsumen yang indent Scoopy periode 20-31 Mei 2010. Hanya dengan memberikan uang muka sebesar 200 ribu rupiah, konsumen akan menerima 1 lembar Sertifikat Ekslusif yang disediakan AHM, dan Special Gift berupa 1 paket aksesoris lengkap Scoopy senilai kurang lebih 250 ribu rupiah.

Sebagai trendsetter skutik retro, AHM membekali Scoopy dengan desain yang kental dengan kesan retro-modern yang belum pernah dimiliki oleh pabrikan lain di Indonesia. Tampilan serba bulat terlihat hampir di seluruh desain skutik baru ini, yaitu mulai dari bodyline, desain lampu depan, lampu sein, hingga sepasang spion kembarnya.

Lampu bulat Scoopy dilengkapi dengan lampu senja dengan multireflektor yang membuat pencahayaannya terang dan jangkauannya luas. Dua lampu sein bertekstur yang dipasang terpisah dari bodi, mempertegas kesan retro-modern dan sekaligus membuat Scoopy ini akan mudah dilihat dari arah depan maupun samping.

Kesan modern juga terlihat dari sisi samping Scoopy tampil dengan striping simple, emblem bergaya, serta tampilan belakang yang serba membulat. Tampilan semakin menarik juga terlihat pada velg racing, spion, dan pelindung knalpotnya yang tematis berwarna putih, tampil serasi dengan kombinasi warna bodinya yang semakin menegaskan genre retro-modern skutik bermesin 110 cc ini.

Tiga warna body Scoopy dapat menjadi alternatif untuk mendukung gaya hidup anak muda yang menjadi sasaran utama model baru ini, yaitu Classic white (tampil mewah bergaya klasik), Retro Pink (tampil ceria bergaya retro), dan Vintage Violet (tampil eksklusif bergaya vintage). AHM akan memasarkan skutik barunya ini dengan harga berkisar 14 jutaan (On The Road Medan).

Seperti sepeda motor skutik Honda yang lain, Scoopy juga dilengkapi dengan kunci pengaman bermagnet otomatis (auto secure keys shutter), tuas pengunci rem (brake lock), dan standar samping otomatis (side stand switch), dan choke otomatis. Bagi pembeli Scoopy, AHM juga akan memberikan helm bergaya retro-modern yang sudah memenuhi ketentuan SNI-2. Berbagai part aksesoris juga tersedia untuk memaksimalkan aksi berkendara dengan Honda Scoopy.

“ Scoopy akan melengkapi line up produk skutik Honda di Indonesia sekaligus akan memperkuat penetrasi Honda di segmen skutik yang saat ini sedang tumbuh pesat, tampilan Scoopy yang unik dan menarik ini akan menciptakan pasar skutik baru sehingga pilihan model skutik Honda bagi konsumen akan lebih beragam di pasar “, ungkap Leo Wijaya.

Sunday, May 23, 2010

Final Area Honda Idol mencapai Ribuan Peserta



Final Area Honda Idol 2010 disambut antusias luar biasa di berbagai daerah. Ajang tahunan Honda dalam mengapresiasi bakat menyanyi remaja ini sukses menyedot keingina ribuan peserta menampilkan kemampuan terbaiknya. Gelaran yang telah berlangsung di beberapa wilayah Sumatera Utara seperti Padang Sidempuan, Kisaran, Rantau Perapat, Lubuk Pakam dan Tebing Tinggi ini menyimpan banyak cerita mengharukan diantaranya seorang Ibu sampai bersujud mendoakan anaknya di dalam keramaian penonton agar dapat lolos ke tahap selanjutnya .

Honda Idol sendiri merupakan bukti keseriusan dan bentuk konsistensi Honda dalam peran sertanya melakukan pengembangan bakat generasi muda melalui ajang berkelas yang selalu digelarnya. Setiap tahunnya peserta Honda idol terus meningkat, selain karena hadiah menarik yang ditawarkan, yakni 2 unit Honda BeAT, pemenangnya juga akan dapat mewujudkan mimpi berduet dengan artis ibukota serta menjadi guest star dalam berbagai acara, sehingga dapat merasakan tampil di panggung spektakulernya Honda.

“ Tahun ini pemenang Honda Idol juga sekaligus mendapat predikat Bintang Radio, sehingga berhak berkompetisi di tingkat nasional bahkan internasional. Minggu depan telah menanti Medan sebagai wilayah berlangsungnya Final Area Honda Idol,” ungkap Gunarko Hartoyo, Promotion Head CV. Indako Trading Co.

Melalui gelaran ini, Honda telah melahirkan idola-idola baru yang memiliki talenta dan kemampuan serta memberikan inspirasi bagi remaja lainnya untuk berani berusaha mewujudkan mimpinya, antara lain ada Irene The BeAT yang merupakan Honda Idol 2008 mendapat kesempatan berduet dengan Ghea Idol, Uma The BeAT yang berhasil menjadi Honda Idol 2009 menggapai impiannya berduet dengan penyanyi bersuara khas Afgan Syah Reza, selain itu ada Dinda KDI yang menjadi salah satu finalis Honda Idol 2008, dan saat ini telah sukses meniti karir menyanyinya di Jakarta.

Setelah melalui persaingan menegangkan, akhirnya terpilihlah Monica Alfionita, Julia Sari dan Tri Putri Nst untuk mewakili Padang Sidempuan, diikuti oleh Mariza Indah Lestari, Wika Budi, dan Gracita Yesia sebagai wakil dari Kisaran, Rantau Perapat akan mengandalkan Denny Bulan Nainggolan, Aldilla Nur Ananda, dan Hardianto, sedangkan untuk Tebing Tinggi akan menjagokan Ayu Risma Yanti, Mayang Indira Emes, dn Abdul Wahid.

Leo Wijaya, Marketing Manager CV. Indako Trading Co mengungkapkan selaku main dealer motor Honda di Sumatera Utara, Honda tidak pernah absen ikut berperan serta membangun wilayah pemasarannya melalui kegiatan beragam kegiatan yang bernilai positif bagi kawula muda. Dan diakuinya kegiatan seperti ini merupakan salah satu upaya pihaknya untuk semakin mendekatkan Honda BeAT dengan berbagai fitur keunggulannya di kalangan remaja seperti yaitu Parking Brake Lock, Side Stand Switch, dan Secure Key Shutter yang telah diterapkan sejak pertama kali Honda skuter matik diperkenalkan tahun 2006 sebagai pelopor & trendsetter teknologi skutik sepeda motor di Indonesia .

Di kesempatan lain, Arifin Posmadi, General Manager CV. Indako Trading Co mengungkapkan harapannya agar Honda Idol dapat dimanfaatkan para remaja untuk menjadi jembatan keberhasilan mereka meraih mimpi dan masa depan yang cerah.

Sunday, May 16, 2010

Honda Kukuhkan Diri Sebagai Motor Teririt dan Desain Terbaik


Predikat sebagai motor hemat bahan bakar bagi Honda semakin tak tergoyahkan setelah PT. Astra Honda Motor (AHM) berhasil menyapu bersih hampir semua penghargaan The Best Fuel Consumption dalam ajang Otomotif Award 2010.

Dalam pengumuman penghargaan Tabloid Otomotif yang diumumkan akhir pekan lalu, Honda berhasil menyisihkan merek lain yang turut bersaing dalam memperebutkan predikat The Best Fuel Consumption di semua segmen, baik bebek, skutik, maupun sport.

Gelar bergengsi dalam hal konsumsi bahan bakar ini diraih AHM melalui Honda BeAT yang berada di kelompok Skutik 110-115 cc, Honda Absolute Revo di kelas bebek 110-115 cc, dan Supra X 125 di kelompok bebek 120-125 cc.

Selain itu, Honda Tiger juga dikukuhkan sebagai motor sport teririt di kelompok 180-250 cc. Kemenangan ini dilengkapi oleh keberhasilan Honda CS 1 meraih penghargaan yang sama di kelompok Bebek Super dan Supra X 125 PGM-FI di kelompok bebek injeksi.

Arifin Posmadi, General Manager CV. Indako Trading Co selaku main dealer motor Honda di Sumatera Utara mengungkapkan Honda memang pantas mendapatkan penghargaan ini, karena didukung upaya secara konsisten PT. AHM dalam melakukan pengembangan mesin dengan teknologi irit, dan Otomotif Award ini akan semakin mengukuhkan persepsi publik selama ini bahwa Honda sebagai motor hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.

Selain 6 penghargaan The Best Fuel Consumption di atas, AHM juga menyabet 7 penghargaan lain. Dengan 13 penghargaan ini menempatkan Honda sebagai merek penerima penghargaan terbanyak, termasuk untuk predikat paling bergengsi di ajang Otomotif Award 2010 ini, yaitu Rookie of the Year yang diraih Honda Vario Techno.

Honda Vario Techno juga dikukuhkan sebagai The Best Feature & Technology, sedangkan varian pendahulunya Honda Vario mendapatkan penghargaan The best Peformance and Handling di kelompok Skutik 110-115 cc. penghargaan lain yang diberikan Tabloid Otomotif kepada sepeda motor Honda adalah The Best Design. Di kelompok skutik 110-115 cc diberikan kepada Honda Vario Techno, di Bebek 110-115 cc dimenangkan oleh Honda Blade, di kelompok Bebek Super dianugerahkan untuk Honda CS 1, dan di kelompok bebek Injeksi, Honda Supra X 125 PGM-FI dikukuhkan sebagai yang terbaik.

“ Motor Honda tak hanya irit, tapi juga stylish dan modern, penghargaan The Best Design ini merupakan bukti nyata atas inovasi yang terus dilakukan Honda melalui tampilan motor terbarunya”, ujar Arifin Posmadi.

Sunday, May 2, 2010

Honda Apresiasi Prestasi Jajarannya


Penyiapan karyawan barisan depan yang memahami dan memenuhi kebutuhan pelanggan diyakini banyak pihak akan menjadi kunci keberhasilan berbagai industri termasuk industri otomotif saat ini. Pelaku bisnis otomotif bersaing meningkatkan pelayanan kepada pemakai produknya melalui berbagai jenis kegiatan termasuk ajang apresiasi prestasi dalam bentuk kontes.

Technical Skill Contest Sumut Region 2010 yang kembali dilaksanakan akhir minggu lalu menunjukkan keseriusan CV. Indako Trading Co selaku main dealer sepeda motor Honda di Sumatera Utara untuk meningkatkan kepuasan pelanggannya melalui upaya berkesinambungan dalam memberikan apresiasi prestasi karyawannya dalam memberikan layanan kepada pelanggan. Kegiatan tahunan yang berlangsung di Indako Service Center merupakan salah satu bentuk konsistensi Honda dalam meningkatkan kepuasan konsumen melalui keahlian para mekaniknya.

“Kontes Mekanik ini menjadi ajang seleksi untuk menentukan mekanik terbaik diantara deretan mekanik-mekanik handal yang dimiliki Honda di Sumatera Utara. Para peserta benar-benar dituntut untuk mengeluarkan kemampuan terbaiknya mengingat persaingan yang ketat antar mekanik. Dengan demikian kegiatan ini akan membiasakan para mekanik mengasah kemampuan dalam memberikan yang terbaik kepada konsumen” Ungkap Min Hian, Technical Service Manager CV Indako Trading Co.

Min Hian menambahkan bahwa kegiatan Kontes Mekanik Honda merupakan salah satu kontes mekanik terbaik yang dilakukan oleh pelaku industri otomotif saat ini. Kontes mekanik Honda menjadi ajang bergengsi yang diikuti oleh ribuan peserta dengan tahapan mulai dari antar mekanik internal bengkel, sub regional, regional hingga tahap nasional serta konsep perpaduan evaluasi teori dan praktikal yang menantang.

Setelah melewati kompetisi yang menegangkan, Muchlis Sujoko terpilih sebagai pemenang pertama kontes mekanik 2010 diikuti oleh Syahputra dan Firmansyah sebagai pemenang II dan III. Untuk kategori service advisor berhasil diraih oleh Amrizal, Adi Syahputra dan M. Ramli Nasution sebagai pemenang I – III.

Sementara itu SMK Sinar Husni berhasil menempatkan dua siswanya, Swanda dan Deny paramukti sebagai juara I dan III Kontes Pelajar SMK Otomotif yang juga diselenggarakan dalam kegiatan Technical Skill Contest Sumut Region 2010 ini, dan juara II diraih oleh Ibnuh Iqbal dari SMK Negeri I Medan.

Arifin Posmadi, General Manager CV. Indako Trading Co mengungkapkan pihaknya akan konsisten meningkatkan apresiasi prestasi jajarannya dalam memberikan yang terbaik kepada pelanggan yang tentunya akan memberikan nilai tambah kepada pemakai Honda.

Jumlah Pengunjung :